Welcome My Blog

Sebuah Catatan, Just For Share

Minggu, 16 Februari 2014

Tersenyumlah...。^‿^。

Segala puji hanyalah milik  Allah Sholawat dan salam untuk Rasululloh SAW. Amma ba'du!


Saudaraku seIslam yang ana sayangi.... mengapa kita menjadi lemah dan berputus asa dengan musibah yang menimpa kita? Sementara Nabi kita telah bersabda :
‫‫

عَنْ أَبِيْ هُرَيْرَةَ رضي الله عنه قَالَ : قَالَ  رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم : إِنَّ الرَّجُلَ لَيَكُونُ لَهُ عِنْدَ اللَّهِ الْمَنْزِلَةُ فَمَا يَبْلُغُهَا بِعَمَلٍ فَمَا يَزَالُ اللَّهُ يَبْتَلِيهِ بِمَا يَكْرَهُ، حَتَّى يُبَلِّغَهُ إِيَّاهَا

Dari Abu Huroiroh ~rodhiyallohu ‘anhu~ , ia berkata : Rasululloh ~shollallohu ‘alaihi wa sallam~ bersabda ; “Sungguh seseorang benar-benar memiliki kedudukan di sisi Allah namun dia tidak sampai kepada kedudukan tersebut dengan sebuah amal. Oleh karena itu Allah senantiasa mengujinya dengan apa-apa yang tidak ia sukai hingga dengan ujian tersebut, Allah menyampaikannya kepada kedudukan tersebut.” 

[HR. Abu Ya’la dan Ibnu Hibban ~rohimahumalloh~ dan dinilai Hasan Shohih oleh Syaikh Al Albani ~rohimahulloh~ dalam Shohih Targhib wa Tarhib no. 3408].

Saudaraku, ..tersenyumlah... (/^▽^)/ berbahagialah.... (-^〇^-) mari jadikan musibah/ujian hidup yang menyapa kita sebagai sebuah ‘peluang emas’ untuk mendapatkan kedudukan mulia dan ganjaran berlimpah dari Ar-Rohman.

Semoga sabda Nabi kita ini laksana minuman dingin dan segar pelepas dahaga orang yang sangat kehausan dan semoga risalah sangat sederhana ini mendatangkan manfaat dan ganjaran yang berlipat, aamiin

Wa shollallohu wa sallama 'alaa Nabiyyina Muhammad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar